Hari ini: Lurah Jati Baru Tinjau Pemanfaatan Dana Kelurahan
Judul : Hari ini: Lurah Jati Baru Tinjau Pemanfaatan Dana Kelurahan
link : Hari ini: Lurah Jati Baru Tinjau Pemanfaatan Dana Kelurahan
akhi-media.blogspot.co.id - Mari berbicara untuk beropini tentang Lurah Jati Baru Tinjau Pemanfaatan Dana Kelurahan
Kota Bima, KB.- Gebrakan baru pemerintah Kota Bima melalui penggelontoran dana kelurahan mulai nampak perubahan di Kota Bima. Hal itu sesuai dengan visi kepemerintahan sekarang, yakni menuju kota perubahan.
Seperti yang terlihat disalah satu kelurahan, yakni Kelurahan Jati Baru Barat. Wilayah setempat memanfaatkan dana tersebut dengan membangun Rabat Gang pada tahap awalnya.
"Tahap awal di tahun 2019 ini, kita memanfaatkan dana itu untuk pembangunan Rabat Gang," kata Lurah Jati Baru Barat, Tasrif, saat meninjau langsung proses pekerjaan di RT 01, Selasa (10/12/2019).
Dia mengungkapkan, anggaran yang digelontorkan untuk kelurahan setempat sejumlah Rp. 370 Juta lebih. Dengan pembangunan dua program, yaitu drainase dan Rabat Gang.
"Tahun ini, selain pembuatan Rabat Gang, kita juga membangun drainase di RT 07," sebutnya.
Sementara itu, untuk pembuatan Rabat Gang di Tahun 2019, berada pada tiga RT. Yakni, RT 01, RT 08 dan RT 09 untuk tahap pertama.
"Jumlah anggaran untuk pembangunan Rabat Gang di tiga RT tersebut sebanyak Rp. 270 Juta,"
Sisa anggaran yang digelontorkan untuk pembangunan Rabat Gang, akan dimanfaatkan untuk pembangunan drainase.
"Setelah pembuatan Rabat Gang ini, sisa anggaran tersebut akan kita gunakan untuk membuat drainase," tutupnya. (KB-07)
Demikianlah Artikel Hari ini: Lurah Jati Baru Tinjau Pemanfaatan Dana Kelurahan
Sekianlah artikel Hari ini: Lurah Jati Baru Tinjau Pemanfaatan Dana Kelurahan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Hari ini: Lurah Jati Baru Tinjau Pemanfaatan Dana Kelurahan dengan alamat link https://akhi-media.blogspot.com/2019/12/hari-ini-lurah-jati-baru-tinjau.html