Hari ini: Lamban Diperbaiki, Warga Lido Tanam Pisang di Jalan dan Proyek Jembatan Cenggu Disorot
Judul : Hari ini: Lamban Diperbaiki, Warga Lido Tanam Pisang di Jalan dan Proyek Jembatan Cenggu Disorot
link : Hari ini: Lamban Diperbaiki, Warga Lido Tanam Pisang di Jalan dan Proyek Jembatan Cenggu Disorot
akhi-media.blogspot.co.id - Mari berbicara untuk beropini tentang Lamban Diperbaiki, Warga Lido Tanam Pisang di Jalan dan Proyek Jembatan Cenggu Disorot
'Polisi Tidur' yang Dibuat Warga 'Menelan' Korban
'Polisi Tidur' yang Dibuat Warga 'Menelan' Korban
Kondisi jalan yang ada di Desa Lido, Kecamatan Belo, yang ditanami pisang oleh warga sudah berlangsung sejak beberapa hari yang lalu. METROMINI/Dok |
KABUPATEN BIMA - Sudah berhari-hari, penanaman pisang yang dilakukan sekelompok warga di Desa Lido, Kecamatan Belo, Kabupaten Bima pada ruas jalan yang menghubungkan antar Desa dan Kecamatan yang ada di sana.
Pemuda setempat, Rigen mengaku, penanaman pisang ini dilakukan sebagai bentuk protes warga atas tidak pedulinya pemerintah daerah pada kondisi jalan yang ada di Desa Lido.
"Warga menanami pisang di jalan ini sebagai bentuk protes. Harapannya, dalam APBD 2017 ini jalan di Desa Lido sudah diperbaiki. Namun, tak urung juga dikerjakan," pungkas Rigen, Kamis lalu.
Dia mengaku, sudah berulang kali pihaknya mengkonfirmasi perbaikan jalan ini. Namun, reaksi pemerintah berjanji dalam waktu dekat akan diperbaiki.
"Warga yang menanam pohon di tengah jalan Desa Lido ini menuntut janji pemerintah atas perbaikn jalan yang sampai hari ini belum dikerjakan. Pemerintah hanya berjanji besok-besok terus. Sementara dalam APBD murni tahun 2017 belum pula dituangkan demikian juga dalam perubahan anggaran yang ada," tandas dia.
Ibu yang terjatuh saat melintas di jalan yang ada di Desa Lido, Kecamatan Belo, beberapa hari yang lalu. METROMINI/Dok |
Warga lainnya, Arifin Tumpa, SH menilai kondisi jalan yang ada di Desa Lido sudah dibuat 'polisi tidur' dan jumlahnya kian menggila. Langkah ini, sebagai bentuk upaya warga agar melintasi jalan di wilayah ini dengan kecepatan yang standar agar kondisi jalan tak mudah rusak. Namun, keadaannya yang makin hari tergerus panas dan hujan sudah cukup memprihatinkan.
Untuk itu, kata Arifin, pihaknya berharap pemerintah segera mengalokasikan anggaran untuk perbaikan jalan ini.
Sementara itu, lanjut Arifin, belum lama ini, kondisi jalan yang rusak sudah membuat warga terluka. Pasalnya, seorang ibu yang menggendarai motor dari Belo ke Bima saat melintasi jalan ini akhirnya terjatuh dan dilarikan ke rumah sakit.
"Kami berharap jalan di sini segera diperbaiki. Sudah ada korban. Apa masih menunggu korban yang lainnya. Kami pun berencana akan membawa aspirasi ini ke kantor Bupati dan DPRD Kabupaten Bima, agar kondisi jalan ini segera dianggarkan oleh pemerintah," ucap lawyer muda itu.
Di Cenggu, Proyek Jembatan Disorot
Pemuda Desa Cenggu mempertanyakan proyek jembaran di Desanya, Sabtu (25/11/2017). METROMINI/Dok |
Tak hanya di Desa Lido. Di Desa Cenggu, Kecamatan Belo, proyek perbaikan jembatan lintas Tente-Cenggu disorot pemuda setempat. Pasalnya, dalam pekerjaan jembatan tersebut dinilai tidak transparan dan diduga tidak memenuhi bestek yang ditentukan.
"Proyek jembatan cenggu di Kecamatan Belo tidak ada transparansi di masyarakat. RAB dan bestek tidak pernah diperlihatkan oleh kontraktor kepada masyarakat," ujar Yogi, pemuda setempat, Sabtu, 25 November 2017.
Kondisi jembatan yang sedang dikerjakan di Desa Cenggu. METROMINI/Dok |
Menurutnya, di balik tidak transparansinya pembangunan jembatan ini, pihak pemerintah harus mengawasinya dengan seksama. Jangan sampai, pekerjaan yang dilakukan dalam musim hujan ini, tidak berkualitas dan merugikan keuangan negara saja.
Di sisi lain, pihak kontraktor jembatan yang di sorot pemuda Desa Cenggu dalam upaya dikonfirmasi lanjut terkait adanya sorotan seperti dalam pemberitaan ini.
Sementara itu dinas tehnis yaitu Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Bima, karena hari ini libur (Pemkab memberlakukan 5 hari kerja). Proses konfirmasi sedang diupayakan seiring dengan dipublikasikannya berita ini. (RED)
Demikianlah Artikel Hari ini: Lamban Diperbaiki, Warga Lido Tanam Pisang di Jalan dan Proyek Jembatan Cenggu Disorot
Sekianlah artikel Hari ini: Lamban Diperbaiki, Warga Lido Tanam Pisang di Jalan dan Proyek Jembatan Cenggu Disorot kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Hari ini: Lamban Diperbaiki, Warga Lido Tanam Pisang di Jalan dan Proyek Jembatan Cenggu Disorot dengan alamat link https://akhi-media.blogspot.com/2017/11/hari-ini-lamban-diperbaiki-warga-lido.html